Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording

Tidak sedikit orang mencari tahu tentang Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording yang dimana Adobe Audition adalah so...

Tidak sedikit orang mencari tahu tentang Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording yang dimana Adobe Audition adalah software terbaik untuk merekam suara dan tentunya kita juga harus mengetahui bagaimana cara menggunakannya -- Apakah Anda sering kebingungan saat baru melihat dan mengenal tampilan Adobe Audition 1.5 atau versi lainnya? Tentu saja hal itu sering terjadi kepada setiap pemula.


Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording - Hog Pictures Tutorial
Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording - Hog Pictures Tutorial

Disini saya akan membagikan pengalaman saya setelah beberapa tahun setia menggunakan Adobe Audition untuk memenuhi sebagian kebutuhan dari usaha Home Recording saya, dan Anda akan mempelajari dasar-dasar Adobe Audition untuk pemula sehingga bisa langsung praktek dan memulai recording.

Apa yang harus Anda persiapkan? Sederhana saja..

  1. Komputer dengan spesifikasi rendah (tidak harus canggih atau update)
  2. Install Adobe Audition 1.5 di komputer Anda (bisa browsing di internet untuk mendapatkannya)
  3. Driver audio sesuai PC atau laptop yang digunakan (gunakan Driver Pack atau cari secara manual)
  4. ASIO4ALL sebagai penunjang latency audio agar dapat menghasilkan audio yang lebih baik dan jernih


Langsung saja kita perhatikan to the point kepada topik.


Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording

Pertama-tama, coba Anda buka Adobe Audition 1.5 di komputer Anda -- jika sebelumnya Anda tidak pernah membuka bahkan menggunakan, maka hal yang harus dilakukan adalah mengenal tata letak dan tampilan dari Adobe Audition 1.5 itu sendiri.


Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording - Hog Pictures Tutorial
Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording 1 - Hog Pictures Tutorial

Perhatikan pada barisan menu bar diatas, ada beberapa menu yang telah disediakan. Ada juga tool-tool shortcut dibawah menu bar, itu adalah icon jalan pintas dari pilihan yang tersedia pada menu bar agar kita bisa dengan praktis menjalankan suatu fitur.

Yang terpenting dan harus lebih diperhatikan adalah Edit View dan Multitrack View.

Mengapa?

Karena kedua pilihan tampilan tersebut adalah inti dari proses recording atau rekaman.
Edit View dapat digunakan untuk merekam, menyunting, menambahkan efek, bahkan memotong dan mengubah audio secara luas.

Artikel terkait: Kelebihan dan Kekurangan Adobe Audition


Multitrack View dapat digunakan untuk melakukan mixing atau penggabungan dari beberapa audio, pengaturan channel (volume, panning, effect) yang menyediakan lebih dari 20 track, itu berarti 20 track audio yang terdapat di Edit View bisa digabungkan menjadi satu pada Multitrack untuk mendapatkan audio yang diinginkan.

Sekarang kita akan terfokus pada tampilan Edit View terlebih dahulu.

Setuju? Ya harus setuju dong! Hehe


Pusat penyuntingan audio tersedia didalam Edit View

Pada tampilan Edit View, kita bisa mengimpor file audio (mp3, wav, dan lainnya) juga bisa merekam suara secara langsung dengan menekan tombol bulat merah yang ada dibawah (pojok kanan bawah). Setelah Anda memiliki file audio yang terdapat pada Edit View, Anda bisa langsung menyuntingnya sesuai kebutuhan. Banyak fitur dan efek yang bisa Anda gunakan, salah satunya adalah Delete Selection atau memotong track audio yang terseleksi.


Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording - Hog Pictures Tutorial
Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording 2 - Hog Pictures Tutorial

Baiklah, untuk melakukannya Anda bisa seleksi audio yang ingin dipotong, lalu tekan Del pada keyboard atau perhatikan pada menu bar 'Edit' lalu pilih Delete Selection.

Sebaliknya, untuk memilih track audio yang diseleksi dan menghapus yang tidak diseleksi, Anda bisa gunakan opsi Trim dengan menekan Ctrl + T pada keyboard atau tekan klik kanan lalu pilih Trim.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Edit View pada Adobe Audition 1.5, saya sudah menulis beberapa artikel tutorial yang menggunakan Edit View dalam pelaksanaannya:




Gunakan Multitrack View untuk mixing yang baik

Seperti yang sudah saya jelaskan diatas bahwa Multitrack View dapat digunakan untuk melakukan mixing, dan tampilan Multitrack View pada Adobe Audition 1.5 sangatlah mudah dimengerti.

Benarkah itu? Tentu saja!

Anda bisa secara praktis memasukkan file audio dari kolom Files yang sudah diimpor (tepat di bagian kiri), tekan klik kiri atau drag file yang dipilih kedalam Mutitrack View, taruh di Track 1 atau Track yang diinginkan.


Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording - Hog Pictures Tutorial
Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording 3 - Hog Pictures Tutorial

Tidak hanya satu file audio, sesuai dengan namanya 'Mutitrack' yang berarti dapat menggabungkan track lebih dari satu kedalam satu tampilan untuk bisa disunting secara bersamaan.

Artikel terkait: Pengertian dan Sejarah Rekaman Multitrack atau Multitrack Recording


Proses penyuntingan didalam Multitrack View memang tidak sebanyak dan sebebas Edit View, tetapi didalam Multitrack View kita bisa mengatur suara dan menyeimbangkan sehingga dapat menghasilkan suara sesuai keinginan.

Ada juga opsi atau pengaturan yang bisa digunakan secara langsung pada setiap track, diantaranya:
Volume, Pan, FX, Record, Solo, Mute, dan lainnya -- untuk informasi lebih lanjut, silahkan baca artikel terkait mengenai Cara Mixing Lagu yang Baik dan Benar di Adobe Audition

Selain itu, Anda pun bebas untuk mengatur posisi track yang diimpor, bisa menggesernya ke kiri dan ke kanan, atau mengubah nomor track hanya dengan menekan klik kiri lalu drag ke arah posisi yang diinginkan.

Sangat praktis, bukan? Itulah yang disediakan oleh Adobe Audition 1.5 untuk penggunanya.


Tetapi.. Mengapa harus Adobe Audition 1.5? Apakah tidak ada yang lebih update dan bagus?

Software editing audio memanglah banyak, seperti diantaranya FL Studio, Ableton, Soundbooth, juga software editing terupdate lainnya. Tetapi tetap saja, Adobe Audition 1.5 memiliki kepraktisan khusus, kemudahan dalam penggunaan sangat diutamakan.

Saya tidak tertarik menggunakan Adobe Audition CS6 atau CC, karena versi 1.5 lebih memberikan keringanan juga fitur yang tak kalah bagus. Selain itu, pengguna tidak harus memiliki spesifikasi komputer yang tinggi. Jadi, software ini cocok digunakan untuk penyuntingan dasar dan mixing lanjutan.


Kesimpulan Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording

Berdasarkan penjelasan yang sudah dibahas diatas, dapat disimpulkan bahwa Adobe Audition 1.5 memiliki fitur dan kelebihan khusus, termasuk pada proses penyuntingan audio secara luas didalam Edit View, dan mixing juga penyeimbangan audio didalam Multitrack View. Keduanya harus lebih diperhatikan secara garis besar.

Artikel terkait: Cara Mastering di Wavelab 6 yang Baik dan Benar


Untuk recording, saya sarankan Anda untuk mengutamakan penggunaan Edit View. Setelah itu menyuntingnya sebaik mungkin, dan gabungkan bersama file audio lainnya pada Multitrack View.

Sudah mengerti kan? Kalau sudah, pasti bisa langsung praktek sekarang juga.


Demikianlah penjelasan yang bisa saya tulis dalam artikel mengenai Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording, bilamana ada pertanyaan seputar penggunaan Adobe Audition 1.5, silahkan tulis pada kolom komentar dibawah atau bagikan ke sosial media dan beritahu teman Anda bahwa kita dapat menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording dengan mudah.

COMMENTS

BLOGGER: 2
Loading...
Adobe After EffectsAdobe FlashAdobe PhotoshopAdobe PremiereAdobe SystemsAnimationArticlesAudioCharactersHomeNewsOthersPlacesTutorialsYouTube
false
ltr
item
Hog Pictures: Belajar Komputer dan Multimedia untuk Pemula: Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording
Tutorial Cara Menggunakan Adobe Audition 1.5 untuk Recording
https://4.bp.blogspot.com/-1OoZWqqXD4E/WejkV-t22AI/AAAAAAAADxA/QwDg6Bh7QuoEjrT820cLeAoZZ1ot4FUDACLcBGAs/s640/Tutorial-Cara-Menggunakan-Adobe-Audition-1.5-untuk-Recording.jpg
https://4.bp.blogspot.com/-1OoZWqqXD4E/WejkV-t22AI/AAAAAAAADxA/QwDg6Bh7QuoEjrT820cLeAoZZ1ot4FUDACLcBGAs/s72-c/Tutorial-Cara-Menggunakan-Adobe-Audition-1.5-untuk-Recording.jpg
Hog Pictures: Belajar Komputer dan Multimedia untuk Pemula
https://hog-pictures.blogspot.com/2017/10/cara-menggunakan-adobe-audition.html
https://hog-pictures.blogspot.com/
https://hog-pictures.blogspot.com/
https://hog-pictures.blogspot.com/2017/10/cara-menggunakan-adobe-audition.html
true
9172736097871728012
UTF-8
Not found any postsVIEW ALLReadmoreReplyCancel replyDeleteByHomePAGESPOSTSView AllRECOMMENDED FOR YOULABELARCHIVESEARCHALL POSTSNot found any post match with your requestBack HomeSundayMondayTuesdayWednesdayThursdayFridaySaturdaySunMonTueWedThuFriSatJanuaryFebruaryMarchAprilMayJuneJulyAugustSeptemberOctoberNovemberDecemberJanFebMarAprMayJunJulAugSepOctNovDecjust now1 minute ago$$1$$ minutes ago1 hour ago$$1$$ hours agoYesterday$$1$$ days ago$$1$$ weeks agomore than 5 weeks agoFollowersFollowTHIS CONTENT IS PREMIUMPlease share to unlockCopy All CodeSelect All CodeAll codes were copied to your clipboardCan not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy